Valaise Cafe Semarang Harga Menu & Lokasi
Valaise Cafe Semarang - Semarang, salah satu kota cantik yang terletak di Jawa Tengah dengan beragam keunikan. Salah satunya kota ini memiliki beragam tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi, terlebihnya tempat-tempat nongkrongnya. Tak heran jika kota Semarang selalu dijadikan tempat liburan singkat para wisatawan.
Valaise Cafe Semarang Harga Menu & Lokasi, foto by @hiddengemsmg |
Pada artikel kali ini kami idnTraveling.com ingin memberikan rekomendasi tempat nongkrong terbaru di Semarang yang wajib kalian kunjungi. Tempat ini bernama Valaise Cafe Semarang, sebuah tempat nongkrong kekinian yang cocok buat quality time bersama teman, kerabat ataupun keluarga tercinta.
Sekilas Tentang Valaise Cafe
Valaise adalah salah satu objek wisata kuliner di Semarang berupa tempat nongkrong yang baru hits dan ramai dikunjungi para kaum muda. Tempat nongkrong ini terbilang masih sangat baru, karena baru dibuka umum pada bulan April 2023 lalu.
Tempat nongkrong hits di Semarang terbaru ini hadir menawarkan konsep cafe kekinian yang dipadukan dengan desain bangunan yang instagramable. Valaise Cafe Semarang ini memiliki lahan yang cukup luas, nyaman dan fasilitasnya juga sudah terbilang memadai.
Untuk mengetahui lebih lengkapnya mengenai tempat nongkrong instagramable di Semarang terbaru ini, berikut kami telah merangkum beberapa informasi penting terkait daya tarik, fasilitas lengkap, daftar menu, jam operasional dan lokasi Valaise Cafe Semarang.
Daya Tarik Valaise Cafe Semarang
Daya tarik utama dari Valaise Cafe ini adalah lokasinya yang strategis, karena tak jauh dari pusat kota Semarang sehingga mudah untuk ditemukan. Tak heran jika cafe instagramable di Semarang terbaru ini akan selalu ramai dikunjungi. Untuk konsepnya, Valaise Kota Semarang ini mengusung konsep cafe kekinian yang menawarkan Coffee, Juice & Eatery yang dipadukan dengan desain bangunan yang modern.
Selain itu, Valaise Semarang ini memiliki 2 area, yakni indoor & semi outdoor. Untuk indoornya memiliki desain bangunan menarik berkonsep minimalis modern yang didominasi dengan warna putih cerah dan hijau tosca. Kalian bisa nongkrong sembari nugas atau working di ruangan indoor karena fasilitasnya cukup memadai, seperti colokan listrik, akses Wi-Fi dan ruanganya ber AC.
Valaise Semarang, foto by @hiddengemsmg, foto by @hiddengemsmg |
Sedangkan untuk area semi outdoornya kalian akan menempati area belakang cafe yang didesain begitu instagramable dan memiliki dekorasi khas cafe-cafe ubud Bali dengan atap jerami. Disamping itu, Menu di Valaise Cafe Semarang yang cukup beragam dengan harga yang terjangkau tentu menjadi daya tarik tersendiri.
Baca Juga Cafe Hits di Semarang:
- Baba Kopitiam Semarang Harga Menu & Lokasi
- Maison Blanche Semarang Harga Menu & Lokasi
- Strada Coffee Semarang Harga Menu & Lokasi
Fasilitas Valaise Kota Semarang
Selain tempatnya yang keren, cafe instagramable di Semarang ini juga telah memiliki fasilitas yang cukup memadai demi menambah kenyaman para pengunjung. Berikut fasilitas di Valaise Kota Semarang :
- Area Parkir
- Toilet
- Mushola
- Akses Wi-Fi
- Stop Kontak
- Ruangan AC
- Semi Outdoor Area
- Live Music
- dan lainnya
Tak hanya fasilitasnya yang lengkap, pelayanan di Cafe Semarang yang Instagramable ini juga terbilang cukup baik membuat siapapun ingin kembali berkunjung.
Harga Menu Valaise Cafe Semarang Terbaru
Menu di Valaise Cafe Semarang, foto by @hiddengemsmg |
Coffee Shop Instagramable di Semarang Terbaru ini menawarkan beragam pilihan menu makanan dan minuman yang enak dan juga harga yang ramah dikantong. Berikut Daftar Harga Menu di Valaise Cafe Semarang :
TEA
- Ice Lychee Tea 18k
- Ice Lemon Tea 15k
- Ice Strawberry Tea 18k
- Sencha Green Tea 12k
- Chamomile Tea 12k
- Green Apple Fizz 20k
- Strawberry Blush 20k
- Mojito 18k
- Blue Fizz 20k
- Berry Booster 18k
- Orange Mojito 18k
- Honeydew Cooler 18k
- Manggo Tanggo 18k
- Manggo Freeze 30k
- Orange Berry 32k
- Watermelon Berry 32k
- Watermelon Lychee 30k
- Berry Blast 33k
- Kopi Awan 25k
- Kopi Valaise 25k
- Kopi Coklat 20k
- Vanilla Latte 23k
- Kopi Tarik 22k
- Kopi Susu Aren 28k
- Batagor 37k
- Ayam Geprek 30k
- Nasi Bakar Ayam Kemangi 32k
- Siomay Bandung 37k
- Mie Ayam Bakso 28k
- Nasi Bistik Priangan 32k
- Caramel Pancake 33k
- Strawberry Pancake 35k
- Chocolate Pancake 30k
Selain menu diatas, Valaise Cafe Gayamsari masih memiliki menu lain, termasuk beragam buah-buahan yang bisa kalian pesan. Untuk daftar menu diatas merupakan harga sejak pertama cafe dibuka, untuk harga menu terbarunya bisa kunjungi instagram resmi cafe ini.
Jam Operasional Valaise Cafe Gayamsari Semarang
Bagi yang ingin mengunjungi Tempat Nongkrong baru di Semarang yang bagus ini, berikut Jam Operasional / Jam Buka di Valaise Pandean Lamper Semarang :
- Senin - Minggu : 10.00 - 22.00 WIB
Informasi Kontak:
- No Tlp : 0882-2029-2275
- Instagram : @valaise.id
Lokasi Valaise Cafe Semarang
Alamat Valaise Cafe berada di daerah Jl. Gajah Raya No.26, Pandean Lamper, Kec. Gayamsari, Kota Semarang, Jawa Tengah 50167. Untuk akses dan rute menuju lokasi terbilang cukup mudah dijangkau, karena lokasinya tak jauh dari pusat kota Semarang. Hanya berjarak sekitar 1,6 km dan membutuhkan waktu perjalanan hanya 10 menit saja.
Galeri Foto
Valaise Kota Semarang, foto by @hiddengemsmg |
Valaise Cafe Semarang, foto by @hiddengemsmg |
Cafe Baru di Semarang Yang Hits, foto by @hiddengemsmg |
Demikian informasi yang dapat kami sampaikan terkait Valaise Cafe Semarang Terbaru. Bagi kalian yang sedang mencari Cafe Hits di Semarang Terbaru, pastikan untuk mengunjungi cafe instagramable ini. Semoga bermanfaat dan terima kasih telah mampir di blog kami idnTraveling.com